Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Heroik! Hanya Butuh 3 Tahun Bagi Parma Merangkak dari Serie D menuju Kasta Tertinggi Liga Italia

By Tomy Kartika Putra - Sabtu, 19 Mei 2018 | 12:43 WIB
Suka cita pemain Parma seusai mengalahkan tuan rumah Spezia karena mereka promosi ke Serie A musim depan pada laga di Stadion Alberto Picco, Jumat (19/5/2018) dini hari WIB. (facebook.com/parmacalcio1913)

Parma berhasil promosi ke liga utama Italia setelah mengalahkan Spezia dengan skor 2-0 di laga terakhir Serie B.

Parma menghadapi Spezia di pertandingan terakhir kasta kedua Liga Italia musim 2017-2018.

Kedua tim bertemu di Stadio Alberto Picco, kandang Spezia, pada Sabtu (19/5/2018) pukul 01.30 WIB dini hari.

Pada pertandingan tersebut, Parma berhasil mengalahkan tim tuan rumah dengan skor 2-0 berkat gol dari Fabio Ceravolo dan Amato Cicireti.

Tambahan tiga poin berhasil membawa Parma mendampingi Empoli untuk promosi ke kasta Liga Italia musim depan.

Keberhasilan Parma naik ke liga utama Italia tidak lepas dari hasil dari tim lainnya, Frosinone.

Frosinone bisa langsung lolos ke liga utama Italia seandainya berhasil meraih tiga poin kontra Foggia.

Namun sayang Frosinone hanya bisa bermain imbang dengan skor 2-2 sehingga membuat posisi mereka turun ke peringkat tiga karena hanya kalah selisih gol dengan Parma.

Parma sebenarnya adala klub yang mencatatkan sejarah yang mengkilap di masa lalu, khususnya pada era tahun 1990an.

Mereka telah mengoleksi tiga Piala UEFA dan sebuah trofi Piala Super Eropa.

Sementara di liga domsetik, klub yang bermarkas di Stadio Ennio Tardini mecatat tiga kali juara Coppa Italia dan satu kali Piala Super Coppa Italia.

Namun tim yang kerap disebut Ducali ini mengalami kebangrutan finansial sehingga mengakibatkan mereka terkena hukuman oleh asosiasi sepak bola Italia untuk bermain di kompetisi Serie D pada tahun 2015.

Parma hanya memerlukan waktu tiga tahun untuk beranjak naik ke kasta tertinggi dimana mereka selalu promosi di setiap musim di setiap kasta sepak bola Italia.

Hal tersebut sekaligus membuat klub yang dilatih oleh Roberto D'Aversa tersebut menjadi klub Italia pertama yang mampu naik kasta di tiga musim berturut-turut.

#Parma
2015- Relegated to Serie D
2016- Promoted to Serie C
2017- Promoted to Serie B
2018- Promoted to Serie A

Back where they belong. pic.twitter.com/aZA6x3EOfd

— Talk Sports 24X7 (@talksports24x7) May 18, 2018

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P