Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kiper Gianluigi Buffon memainkan pertandingan terakhirnya untuk Juventus pada putaran penghabisan Liga Italia 2017-2018, Sabtu (19/5/2018) di Allianz Stadium.
Juventus menutup kompetisi Serie A musim ini dengan memetik kemenangan 2-1 atas Hellas Verona.
Pertandingan tersebut juga punya arti khusus karena merupakan laga perpisahan Gianluigi Buffon dengan Juventus.
Sang kiper Juventus sudah menyatakan dalam jumpa pers pada tengah pekan kemarin bahwa ia akan meninggalkan Si Nyonya Tua seusai musim ini berakhir.
Dalam penampilan terakhirnya buat Juventus, Buffon masih saja memberikan performa terbaik.
Jika Liga Spanyol Dihitung Sejak Januari, Real Madrid Juaranya https://t.co/RAgKpiywQw
— BolaSport.com (@BolaSportcom) May 19, 2018
Penjaga gawang berusia 40 tahun itu membuat sebuah penyelamatan di babak pertama.
Pada menit ke-16, Gianluigi Buffon menggagalkan peluang Hellas Verona dari tembakan Mohamed Fares ke arah pojok kanan bawah gawangnya.
Aksi itu menjadi penyelamatan terakhir yang dibuat Buffon untuk Juventus.
Setelah itu sang kiper tidak lagi membuat penyelamatan dan dia ditarik keluar pada menit ke-63 untuk digantikan Carlo Pinsoglio.
Saat Buffon ditarik keluar, skor masih 2-0 untuk keunggulan Juventus.
Grazie, Capitano #UN1CO #FINOALLAFINE pic.twitter.com/dqqCMeQqSu
— JuventusFC (@juventusfcen) May 19, 2018
Setelah tidak ada Buffon di atas lapangan, Juventus harus merelakan gawangnya dijebol Alessio Cerci pada menit ke-76.
Gara-gara mengganti Gianluigi Buffon, Juventus pun gagal menciptakan rekor clean sheet baru di Serie A.
Seandainya tidak kebobolan melawan Hellas Verona, Juventus akan meraih hasil clean sheet ke-23 pada musim ini.
Angka itu akan menjadi jumlah terbanyak sepanjang sejarah.
Karena gagal, jumlah clean sheet Juventus terhenti di angka 22 partai, yang menyamai catatan mereka sendiri pada 2013-2014 dan 2015-2016 serta AC Milan pada 1993-1994.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on