Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Trio Insigne-Balotelli-Verdi Jadi Rencana Pertama Roberto Mancini bersama Timnas Italia

By Verdi Hendrawan - Jumat, 25 Mei 2018 | 13:09 WIB
Roberto Mancini saat diperkenalkan resmi sebagai pelatih Zenit Saint Petersburg, 13 Juni 2017. (OLGA MALTSEVA / AFP)

Pelatih tim nasional Italia, Roberto Mancini, dikabarkan telah memiliki rencana pertama yang akan ia uji pada tiga laga uji coba berikutnya.

Timnas Italia akan memainkan 3 laga uji coba dalam waktu dekat menghadapi Arab Saudi, Prancis, dan Belanda.

Meski timnas Italia tidak akan tampil di Piala Dunia 2018, tetapi Roberto Mancini bakal menjadikan tiga laga tersebut sebagai awal dari pencarian performa terbaik dari para pemainnya.

Jelang menghadapi pertandingan tersebut, Roberto Mancini menguji formasi 4-3-3 di sesi latihan Italia pertamanya.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Pada skema tersebut, Roberto Mancini menempatkan Lorenzo Insigne, Mario Balotelli, dan Simone Verdi sebagai trio di lini serang.

Sedangkan satu pemain yang menjadi opsi lainnya bari Roberto Mancini di tiga pemain depan adalah Matteo Politano.

Selain itu, pada sesi latihan pertama Roberto Mancini juga menempatkan Alessandro Florenzi sebagai gelandang, meski di AS Roma lebih banyak berpoerasi sebagai bek kanan.

(Baca Juga: Markas Klub Egy Maulana Vikri Menjadi Tuan Rumah Final Liga Europa 2020)

Di lini tengah, Alessandro Florenzi menjadi salah satu pilihan bersama Jorginho dan rekan setimnya di AS Roma, Lorenzo Pellegrini sebelum salah satunya digantikan oleh Bryan Cristante.