Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kiper legendaris timnas Italia, Gianluigi Buffon, mengumumkan akan hengkang dari Juventus pada akhir musim ini.
Gianluigi Buffon akan meninggalkan Juventus yang telah dia bela selama 17 tahun.
Akan tetapi, Buffon belum menyampaikan bahwa dirinya akan gantung sepatu setelah meninggalkan Juventus.
Salah satu rumor yang berkembang adalah Buffon akan berlabuh ke klub kaya asal Prancis, Paris Saint-Germain (PSG).
Dilansir BolaSport.com dari AS, Buffon akan mendapat kontrak berdurasi dua tahun dari PSG.
Media-media lain juga menyebutkan bahwa eks kiper AC Parma itu akan mendapat gaji dua kali lipat di Les Parisiens.
Selain itu, Buffon juga diiming-imingi bisa ambil bagian di Piala Dunia 2022 di Qatar. Maklum, Presiden PSG Nasser Al Khelaifi adalah pria berkebangsaan Qatar.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Kabar kepindahan Buffon ke ibu kota Prancis semakin santer terdengar setelah sang agen Silvano Martina melempar kode untuk PSG.
"Kami akan sangat bahagia jika Gigi (sapaan Buffon) bisa bermain di Paris musim depan," tutur Martina sebagaimana dilansir BolaSport.com dari AS.
Selain PSG, klub-klub besar lain juga tertarik mendatangkan Buffon.
Salah satunya adalah finalis Liga Champions musim ini, Liverpool.
(Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)
Kendati banyak tawaran berdatangan, kiper 40 tahun itu belum membuat keputusan hingga saat ini.
"Hingga 15 hari lalu, saya sudah sangat ingin pensiun," tutur Buffon.
"Namun setelah itu saya mendapatkan tawaran yang menarik dan menantang, baik di dalam maupun luar lapangan," ucap dia lagi.