Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Juventus dikabarkan siap merelakan Gonzalo Higuain untuk mendatangkan Mauro Icardi dari Inter Milan
Dikutip BolaSport.com dari Corriere della Sera, Juventus dikabarkan tengah mengincar top scorer Liga Italia musim ini, Mauro Icardi.
Penyerang Inter Milan ini sebenarnya memilik klasul pelepasan sebesar 110 juta euro, namun klasul tersebut hanya berlaku untuk klub dari luar Italia.
Hal ini tentu membuat Juventus harus berpikir ulang mengenai strategi mereka mendatangkan Icardi ke Stadion Allianz.
Apalagi penyerang asal Argentina ini bermain untuk Inter Milan yang notabene adalah rival Si Nyonya Tua di Liga Italia.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Juventus dikabarkan siap mengiming-imingi Inter Milan dengan Gonzalo Higuain dan uang 50 juta euro.
Gonzalo Higuain sendiri memiliki nilai pasar sekitar 60 juta euro.
Juventus sepertinya harus bergerak cepat jika ingin medatangkan Mauro Icardi.
Pasalnya La Beneamata julukan Inter Milan kini tengah berusaha memberikan kontrak baru kepada penyerangan andalan mereka tersebut.
Mauro Icardi sendiri secara mengejutkan tak dibawa pelatih timnas Argentina ke Piala Dunia 2018 meski status sang penyerang adalah top scorer Liga Italia.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on