Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Juventus resmi memperpanjang kontrak Giorgio Chiellini sampai 2020 dan Andrea Barzagli sampai 2019.
Juventus resmi memperpanjang kontrak dua bek andalannya, Giorgio Chiellini (33) dan Andrea Barzagli (37).
Kabar tersebut resmi diluncurkan Juventus lewat situs resmi mereka pada Jumat (29/6/2018).
Chiellini yang juga sebagai kapten Juve menggantikan Gianluigi Buffon, akan tetap bertahan bersama Nyonya Tua sampai 2020.
(Baca Juga: Piala Dunia 2018 Buktikan Bahwa Posisi Tak Selalu Menentukan Prestasi)
Sementara tandemnya, Andrea Barzagli, hanya memperpanjang masa bakti dengan durasi satu yahun yakni sampai 2019.
Kedua pemain tersebut mempunyai peran vital di sektor lini belakang Juve di beberapa musim terakhir.
@AndreaBarzagli2 + @Chiellini + Juventus
The journey continues https://t.co/axYNVsjtUV#FinoAllaFine #ForzaJuve pic.twitter.com/mMJzz9O6if
— JuventusFC (@juventusfcen) June 29, 2018
Chiellini dan Barzaglia berhasil membawa Juve meraih tujuh trofi Liga Italia di tujuh musim terakhir secara berturut-turut.
(Baca Juga: Demi Willian, Chelsea Menolak Uang Rp 940 Miliar dari Barcelona)
Dengan kedua pemain bermain bersama di lapangan, Juventus hanya kebobolan dengan rata-rata 0,7 gol dan mampu meraih rata-rata 2,3 poin per laga.
"Juventus sangat bahagia bisa mempertahankan dua pemain yang telah sekian lama menyatu dengan klub," tulis pihak klub di situs resminya.
"Berharap untuk kesuksesan kedua pemain dan klub di musim depan," tulis Juventus berharap.
(Baca juga: Piala Dunia 2018 Punya Drama Paling Banyak dalam 12 Tahun Terakhir)
Skuat terbaik pilihan Bolasport.com . Ada jagoan kalian? #worldcup2018 #KGPialaDunia #best11
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on