Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, dikabarkan bakal hengkang ke Juventus pada bursa transfer musim panas ini.
Setiap bursa transfer dibuka, Cristiano Ronaldo menjadi pemain yang selalu dikabarkan bakal berganti tim.
Kali ini, Ronaldo dikaitkan dengan tim raksasa Italia, Juventus.
Rumor kepindahan Ronaldo ke Juventus diawali dengan transfer Joao Cancelo dari Valencia.
Agen Cancelo, Jorge Mendes, juga merupakan agen Cristiano Ronaldo.
Negosiasi antara Juventus dengan Mendes diwarnai dengan tawaran sang agen untuk memboyong Ronaldo ke Turin.
Kabar tersebut langsung tersebar luas dan mendapat respon beragam.
(Baca Juga: Museum Barcelona Tak Mengakui 2 Ballon d'Or Cristiano Ronaldo?)
Salah satu respon datang dari agen sekaligus saudara Gonzalo Higuain, Nicolas.
Nicolas membantah kabar dirinya menjalin negosiasi dengan Chelsea soal transfer Higuain.
Dia juga mengatakan akan sangat hebat jika Higuain bisa reuni dengan Ronaldo di Juventus.
"Kami tak tahu apa-apa sekarang. Mereka adalah rekan setim saat di Real Madrid. Namun saat ini mereka belum berkomunikasi," ujar Nicolas dilansir BolaSport.com dari Goal.
"Akan sangat fantastis terutama jika Ronaldo bekerja sama dengan Higuain di Juventus. Mereka tahu satu sama lain dan memainkan sekitar 80 pertandingan bersama. Jika Juventus bisa melakukan itu, akan sangat spektakuler bagi Higuain," tutur dia.
(Baca Juga: 5 Faktor yang Bisa Membuat Timnas Inggris Juara Piala Dunia 2018)
Kepindahan Ronaldo ke Juventus dikabarkan akan menghabiskan biaya sebesar 100 juta euro.
Harga itu merupakan nilai yang dipatok oleh Real Madrid kepada tim yang menginginkan jasa pemain beralias CR7 itu.
Bianconeri juga dikabarkan bersedia memberi gaji sebesar 30 juta euro per tahun kepada Ronaldo.