Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Berada di Jalur yang Tepat untuk Datangkan Marcelo

By Putra Rusdi Kurniawan - Jumat, 13 Juli 2018 | 05:51 WIB
Bek Real Madrid, Marcelo (kiri), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Eibar dalam laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 22 Oktober 2017. ( PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP )

Juventus disebut berada di jalur yang tepat untuk mendatangkan bek sayap kiri Real Madrid, Marcelo.

Juventus membuat kehebohan setelah pekan ini setelah membeli Cristiano Ronaldo dari Real Madrid.

Juventus resmi mengikat Cristiano Ronaldo dari Real Madrid dengan mahar 100 juta euro atau sekitar 1,6 triliun rupiah pada Selasa (10/7/2018).

La Vecchia Signora mengikat kapten Portugal tersebut dengan durasi kontrak selama 4 tahun atau hingga 30 Juni 2022.

(Baca juga: Jadwal Final dan Tempat Ketiga Piala Dunia 2018, Live Trans TV & Trans 7)


Sukses memboyong Cristiano Ronaldo, tampaknya tak membuat Juventus berhenti untuk mendatangkan pemain anyar lainnya.

Kini, Si Nyonya Tua disebut siap untuk mendatangkan rekan Cristiano Ronaldo di Juventus yaitu Marcelo.

Namun dikutip BolaSport.com dari Football Italia, transfer Marcelo ke Turin sangat bergantung pada bagaimana masa depan Alex Sandro.

Bek sayap kiri Juventus asal Brasil tersebut, kini menjadi incaran beberapa tim besar Eropa seperti Paris Saint-Germain, Manchester United, dan Chelsea.