Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, dengan tegas mengatakan bahwa klubnya telah ditawari kesempatan untuk mendatangkan Cristiano Ronaldo dari Real Madrid.
Hal itu dikuatkan dengan laporan dari beberapa media Italia yang menilai, bahwa Cristiano Ronaldo cenderung untuk mendarat ke Kota Naples, tempat Napoli berada.
Namun, pada kenyataannya Ronaldo berbelok arah dan justru mendarat ke Turin untuk bergabung dengan Juventus.
"Ronaldo telah ditawarkan ke Napoli. Sang agen, Jorge Mendes, telah menelepon saya," ucap De Laurentiis kepada media Italia, La Republicca, seperti dikutip BolaSport.com dari laman Football Italia.
"Kami pun telah berencana untuk membuat penawaran dan kami akan membayar gaji Ronaldo dengan beberapa persen dana yang diperoleh dari uang penjaminan atas kedatangan dirinya," katanya menambahkan.
(Baca Juga: Media Inggris Ingin Kroasia Didiskualifikasi dari Piala Dunia 2018 karena 3 Hal Ini)
(Baca Juga: Begini Keadaan Skuat Prancis saat Hadapi Kroasia 20 Tahun Lalu, Ada yang jadi Pebalap Hingga Salesman Kolam Renang)
Meskipun demikian, pria 69 tahun tersebut tak menampik bila mendatangkan pemain berjuluk CR7 berpotensi membuat neraca keuangan Napoli tak seimbang.
"350 juta euro (termasuk upah) yang diinvestasikan Juventus berada di luar jangkauan kami. Jika kami mengambil risiko, hal itu akan mendorong klub menuju kebangkrutan," ucapnya menerangkan.
Meski Kalah Bersaing dari Kane, Pelatih Belgia Yakin Lukaku adalah yang Terbaik di Dunia https://t.co/zcnjNK0ASR
— BolaSport.com (@BolaSportcom) July 15, 2018
Pada akhirnya sokongan kekuatan ekonomi keluarga Agnelli di Juventus yang memenangkan perlombaan mendapatkan Ronaldo.
Sementara itu, sang peraih lima kali Ballon d'Or tersebut akan mendapatkan gaji sebesar 500 ribu euro per pekan, dalam empat tahun kontrak bersama Bianconeri.