Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mattia Caldara, Bukti Terbaru Romantisnya AC Milan dan Atalanta

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 2 Agustus 2018 | 17:44 WIB
Bek Atalanta, Mattia Caldara (kanan), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Lazio dalam laga Liga Italia di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Bergamo, pada 17 Desember 2017. (MARCO BERTORELLO/AFP)

Klub top Liga Italia, AC Milan, punya Inter Milan sebagai musuh bebuyutan sekaligus tetangga sekota.

Warna kebesaran Inter Milan, biru-hitam, berseberangan dengan warna AC Milan, merah-hitam.

Akan tetapi, ada klub Liga Italia lain yang memiliki warna identitas biru-hitam yang justru punya hubungan sangat harmonis dengan AC Milan.

Klub tersebut adalah Atalanta. Harmonisnya AC Milan dengan Atalanta bisa dilihat dari aktivitas di bursa transfer.

Dalam beberapa musim terakhir, AC Milan sering mendatangkan pemain yang merupakan jebolan akademi Atalanta.

Seolah Setan Merah mengakui kualitas pemain-pemain yang dihasilkan oleh "sekolah sepak bola" Gli Orobici.

Dalam waktu dekat, bukti terbaru harmonisnya hubungan AC Milan dan Atalanta akan hadir.

Bek Mattia Caldara bakal bergabung dengan I Rossoneri setelah ditukar dengan Leonardo Bonucci, yang pindah ke Juventus.

Sebelum ke Juventus, Caldara menimba ilmu di tim junior Atalanta pada selang 2003-2014.