Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
AS Roma dikabarkan siap mengeluarkan dana senilai 40 juta euro atau setara dengan 644 miliar rupiah untuk mendatangkan sayap Bayer Leverkusen, Leon Bailey.
Jendela transfer Liga Italia akan segera ditutup pada Sabtu (18/8/2018) pukul 01.00 WIB.
Hal ini membuat AS Roma nampaknya harus berpacu dengan waktu untuk mendatangkan Leon Bailey.
Klub berjuluk Serigala Ibu Kota disebut siap mengeluarkan dana senilai 40 juta euro setara dengan 644 miliar rupiah untuk mendatangkan pemain asal Jamaika.
(Baca Juga: 4 Cara yang Bisa Ditempuh Son Heung-min agar Terbebas dari Wajib Militer)
Namun klub pemilik Leon Bailey, tak bergeming untuk mematok harga pemain berusia 21 tahun ini diangka 50 juta euro.
Dikutip BolaSport.com dari Mediaset Premium, Wakil Direktur Olahraga AS Roma, Frederic Massara, dikabarkan tengah berunding di Kota Milan untuk membahas transfer Bailey.
Pemain yang sempat menjadi incaran Chelsea ini mampu tampil apik di Bayer Leverkusen musim lalu dengan torehan 12 gol dan enam assist.
Jika sukses mendatangakan Leon Bailey, pemain kelahiran Kingston ini bakal jadi rekrutan ke-13 klub yang bermarkas di Stadion Olimpico ini.