Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bursa transfer Liga Italia sudah ditutup. Ada rekor transfer dunia dan jual-beli antartim rival dalam 11 penjualan termahal Liga Italia di bursa transfer ini.
Bursa transfer Liga Italia menjelang kompetisi 2018-2019 sudah resmi ditutup pada Jumat (17/8/2018) pukul 23.00 waktu setempat atau Sabtu (18/8/2018) pukul 01.00 WIB.
Menurut laporan Transfermarkt yang dicuplik BolaSport.com, total pemasukan seluruh tim Liga Italia dari penjualan pemain 819 juta euro atau Rp 13,6 triliun.
AS Roma menjadi tim yang mampu mencatatkan penjualan pemain termahal pada bursa transfer musim panas ini setelah melepas Alisson Becker ke Liverpool.
(Baca Juga: Starting XI Liga Inggris Spesial HUT Ke-73 Republik Indonesia)
Banderol 62,5 juta euro yang menempel pada Alisson membuat ia menjadi kiper termahal dunia, mengalahkan rekor sebelumnya yang dicatatkan oleh Gianluigi Buffon.
Namun, rekor itu tidak bertahan lama setelah Chelsea mendatangkan Kepa Arrizabalaga dari Athletic Bilbao dengan mahar 80 juta euro.
Seperti halnya transfer Alisson, penjualan termahal kedua Liga Italia juga melibatkan tim Liga Inggris, Chelsea.
Paul Scholes Prediksi Man City Dominasi Liga Inggris dan Mo Salah Meredup https://t.co/5wFgqvSxQv
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 17 Agustus 2018
Tim London Biru mendatangkan Jorginho dari Napoli dengan biaya transfer 57 juta euro.
Pada posisi ketiga ada transfer yang melibatkan dua tim besar dan rival dalam perburuan gelar, yakini AS Roma dan Inter Milan.
Inter Milan sukses mendatangkan salah satu pemain kunci AS Roma musim lalu, Radja Nainggolan, dengan nilai transfer senilai 38 juta euro.
(Baca Juga: Resmi Ditutup, 10 Transfer Termahal Liga Italia Hanya Dikuasai 5 Tim)
Selain AS Roma dengan Inter Milan, dua tim syarat rivalitas, AC Milan dan Juventus, juga terlibat jual-beli pemain.
Leonrado Bonucci kembali ke pelukan Juventus, sedang Mattia Caldara dan Gonzalo Higuain menyebrang ke AC Milan.
Namun, hanya dua nama pertama yang masuk dalam 11 penjualan termahal Liga Italia.
Menangi Piala Super Eropa 2018, Antoine Griezmann Ejek Sergio Ramos https://t.co/4je6QWdVG0
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 16 Agustus 2018
Berikut daftar 11 penjualan termahal Liga Italia pada bursa transfer musim panas ini.