Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wojciech Szczesny Yakin Cristiano Ronaldo Akan Secepatnya Cetak Gol Perdana

By Dimas Wahyu Indrajaya - Senin, 20 Agustus 2018 | 19:29 WIB
Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo, tampak kecewa tembakannya gagal berbuah gol ke gawang Chievo Verona, saat kedua tim bertemu di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Verona, pada Sabtu (18/8/2018) dalam laga perdana Liga Italia Serie A 2018-2019. (ALBERTO PIZZOLI / AFP)

Kiper Juventus, Wojciech Szczesny, yakin Cristiano Ronaldo akan lekas mencetak gol perdana untuk Si Nyonya Tua.

Juventus mendapat sorotan karena megabintang sepak bola Cristiano Ronaldp melakoni laga perdana di pekan awal Liga Italia Serie A, pada Sabtu (18/8/2018).

Ronaldo yang diboyong Juventus dari Real Madrid tampil penuh saat bertanding melawan Chievo Verona di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Verona.

Banyak yang memprediksi Ronaldo akan langsung mencetak gol perdananya di Juventus.

Tetapi, nyatanya Ronaldo mengalami kesulitan mencetak gol karena kiper Chievo Stefano Sorrentino tampil spartan menjaga gawangnya.

(Baca juga: Gagal Main pada Asian Games 2018, Ini Fakta Ezra Walian untuk Laga Perdana Liga Belanda Musim 2018-2019)

Empat tembakan tepat sasaran Ronaldo mampu ditahan oleh kiper 39 tahun itu.

Tentu Ronaldo cepat atau lambat akan menjawab ekspektasi publik dengan gol-golnya.

Hal itu diyakini kiper timnya, Wojciech Szczesny, yang yakin akan kualitas Ronaldo sebagai mesin gol di depan gawang lawan.


Kiper kedua Juventus, Wojciech Szczesny, melakukan pemanasan menjelang duel Liga Italia kontra SPAL di Allianz Stadium Turin, 25 Oktober 2017.(MIGUEL MEDINA / AFP)

"Cristiano Ronaldo adalah pemain hebat dan sudah dibekali kualitas yang dibutuhkan untuk tim," ujar Szczesny dikutip BolaSport.com dari Sportmail.

"Sayang sekali ia tidak mencetak gol melawan Chievo, tetapi ia akan mencetak gol perdana resminya secepatnya, saya yakin itu."

(Baca juga: China dan Suriah Wakil Langsung dari Grup C pada 16 Besar Sepak Bola Asian Games 2018)

"Untuk kami mencapai tahun yang baik di Liga Champions, kami mesti tampil bagus di liga. Jika kami bisa melakukannya, kami akan bisa percaya diri," pungkas eks kiper Arsenal dan AS Roma itu.

Meski Ronaldo tidak mencetak gol, Juventus masih bisa mencuri tiga poin dari tuan rumah Chievo.

Nyaris mengakhiri laga dengan skor 2-2, pemain pengganti Federico Bernardeschi menjadi pembeda di menit akhir dalam pertandingan yang berakhir 3-2 untuk kemenangan Juventus.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P