Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo Pernah Punya Start yang Lebih Buruk daripada Saat bersama Juventus

By Sri Mulyati - Minggu, 26 Agustus 2018 | 18:59 WIB
Ekspresi megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam laga Liga Italia kontra Lazio di Allianz Stadium, Turin pada 25 Agustus 2018. (FILIPPO MONTEFORTE/AFP)

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, masih juga belum melahirkan gol di laga kompetitif hingga saat ini.

Cristiano Ronaldo selalu bermain dalam dua laga awal Juventus di Liga Italia.

Ronaldo juga selalu tampil penuh dalam dua laga melawan Chievo Verona dan Lazio.

Ia bermain selama 180 menit dan melepaskan total 14 tembakan.

Belum ada satu pun dari tembakan tersebut yang berhasil menjadi gol.

(Baca Juga: Ronaldo Dapat Nilai 8 dan Messi Hanya 6 di Hari yang Sama)

Namun catatan ini belum yang terburuk dalam karier Ronaldo.

Saat membela Manchester United, Ronaldo butuh menunggu hingga laga ke-9 untuk mencetak gol.

Catatan Ronaldo bersama Real Madrid memang gemilang.

(Baca Juga: Tak Cetak Gol, Cristiano Ronaldo Tetap Pemain Terbaik Juventus Vs Lazio)

Ia langsung bisa mencetak gol di laga debut bersama Real Madrid.

Saat itu, Ronaldo mencetak satu gol melawan Deportivo La Coruna.

(Baca Juga: Bela Jose Mourinho, Wayne Rooney Justru Salahkan Paul Pogba)

Catatan tersebut tak mampu ia ulangi bersama Juventus.

Fan Juventus masih harus bersabar untuk menanti gol megabintang yang mereka beli dengan harga 100 juat euro tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P