Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kehadiran megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, adalah pertanda peningkatan pendapatan bagi Juventus, kendati belum cetak sebiji gol di Liga Italia Serie A.
Cristiano Ronaldo memang belum memberikan sumbangsih gol untuk klub barunya, Juventus, kendati telah bermain penuh hingga pekan kedua Liga Italia musim 2018-2019.
Padahal, ia tak pernah mencetak kurang dari 30 gol sejak musim 2009-2010.
Akan tetapi, kehadiran Ronaldo di skuat Juventus nyatanya tetap memberikan keuntungan utamanya dari segi pendapatan.
Dilansir BolaSport.com dari laman Calciomercato, Juventus mendapatkan peningkatan keuntungan penjualan tiket hampir 50 persen, pada laga kandang pertamanya di Serie A musim ini.
(Baca Juga: Ditarik Keluar Pelatih Real Madrid di Tengah Laga, Marcelo: Saya Terkejut)
Yakni saat Bianconeri menang 2-0 atas Lazio pada Sabtu (25/8/2018).
Dalam laga ini, manajemen Si Nyonya dikatakan memperoleh total laba senilai 2,7 juta euro (sekitar Rp46 miliar), meningkat 48 persen dari laga kandang Liga Italia mereka musim lalu saat menghadapi Cagliari.
Sedangkan jika dibandingkan dengan hasil penjualan tiket laga kandang mereka kontra Lazio musim lalu, saat ini mereka mampu menghasilkan 882 ribu euro (15 triliun rupiah) lebih banyak.
(Baca Juga: Hanya dengan Ini Manchester United Bisa Kembali ke Tempat yang Seharusnya)
(Baca Juga: Pelatih Tottenham Hotspur Ungkap Alasan Lakukan Rotasi Pemain)
Efek peningkatan pendapatan Juventus memang sudah terlihat sejak satu pekan resmi mendatangkan Cristiano Ronaldo pada Juli tahun ini.
Kurang dari sepekan setelah pengumuman kepindahan Ronaldo ke Turin, tiket musiman laga kandang Juventus ludes terjual.
Bahkan, kabarnya animo pembelian tiket masih berlangsung kendati harganya meningkat 30 persen.
Selain itu, laporan yang sama mengatakan sebanyak 55 ribu potong seragam Bianconeri dengan nama Ronaldo sukses terjual dengan total pendapatan sementara 6,3 juta euro atau senilai 107,3 miliar Rupiah.
Mereka pun menargetkan perolehan laba hingga 55-56 juta euro dari penjualan jersey Ronaldo, pada akhir musim kelak.