Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Pinjaman dari Juventus Yakin Fiorentina Bisa Taklukkan Napoli

By Verdi Hendrawan - Jumat, 14 September 2018 | 10:40 WIB
Gelandang Juventus, Marko Pjaca, saat mengikuti sesi latihan tim jelang pertandingan Liga Champions 2016-2017 menghadapi FC Porto di Juventus Training Center, Vinovo, Turin, pada 13 Maret 2017. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Gelandang serang Fiorentina, Marko Pjaca, mengaku percaya bahwa La Viola memiliki kemampuan yang cukup untuk memenangi pertandingan sulit menghadapi Napoli pada pekan ke-4 Liga Italia 2018-2019.

Fiorentina akan bertandang ke markas Napoli, Stadio San Paolo, pada Sabtu (15/9/2018).

Marko Pjaca percaya bahwa Napoli adalah salah satu pesaing utama scudetto bersama Juventus. Namun, pemain berusia 23 tahun itu tetap yakin dengan peluang Fiorentina.

Pemain pinjaman dari Juventus itu sangat percaya diri setelah Fiorentina berhasil memenangi 2 pertandingan pertama mereka di Liga Italia 2018-2019 atas Chievo Verona dan Udinese.

"Napoli adalah tim yang sangat kuat dan pertadingan ini akan berlangsung sulit, tetapi kami telah memulai musim dengan baik dan ingin terus seperti ini," ucap Marko Pjaca seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Italia.

“Saya pikir Napoli adalah pesaing utama scudetto dan tim yang selalu ingin menang. Namun, Fiorentina juga dapat memenangkan pertandingan ini dan itu lah yang ingin kami lakukan," tuturnya.

(Baca juga: FIFA Tengah Susun Aturan Baru yang Bakal Membuat Chelsea dan Juventus Pusing)

Fiorentina baru memainkan 2 laga di Liga Italia 2018-2019 setelah pertandingan pada pekan pertama kontra Sampdoria dibatalkan, menyusul tragedi runtuhnya Jembatan Ponte Morandi di Genoa, basis kota Il Samp.

Dalam dua laga tersebut, Marko Pjaca selalu dipercaya pelatih Stefano Pioli untuk tampil, meski baru sebagai sebagai pemain pengganti.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut ini daftar kiper terbaik sepanjang era Premier League ditilik dari persentase jumlah clean sheet. Ada favorit BolaSporter? #ligainggris

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on