Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gara-gara Meludah, Douglas Costa Terancam Skors 3 Partai dan Denda Rp1,7 Miliar

By Beri Bagja - Senin, 17 September 2018 | 18:35 WIB
Aksi Douglas Costa (kiri) dalam partai Liga Italia antara Juventus lawan Sassuolo di Allianz Stadium Turin, 16 September 2018. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Winger ofensif Juventus, Douglas Costa, terancam dijatuhi hukuman berat akibat perbuatan yang bisa dikategorikan "tindak kekerasan" di lapangan.

Douglas Costa dikartu merah wasit Daniele Chiffi dalam partai Juventus lawan Sassuolo di Allianz Stadium Turin, Minggu (16/9/2018).

Pemain Brasil itu diusir setelah meludahi pemain lawan, Federico Di Francesco, pada menit-menit akhir laga.

Menurut La Gazzetta dello Sport yang dikutip BolaSport.com dari Football Italia, Costa dihadapkan pada sanksi larangan bermain 3 partai.

Biasanya hukuman tersebut adalah sanksi minimal, apalagi dia tertangkap kamera juga menyikut Di Francesco dan berusaha menanduknya.

Jika Komisi Disiplin menilai aksi Costa termasuk tindak kekerasan serius, skors lima laga menantinya.

Selain itu, Douglas Costa bisa dihukum denda 100.000 euro atau setara 1,7 miliar rupiah. Lagi-lagi sanksi ini baru potensi awal.

(Baca juga: Cristiano Ronaldo Cetak 400 Gol, Berikut Deretan Korban Favoritnya)

Menurut La Repubblica, kubu Juventus menganggap tindak tak terpuji Costa merupakan respons atas provokasi yang dilakukan lawan. 

Akan tetapi, kalau mereka tak mampu memberikan bukti pendukung, Costa bakal diganjar denda hingga 200.000 euro alias dua kali lipat.

Andai sanksi minimal tiga pertandingan itu vonis akhir, Douglas Costa bakal melewatkan partai Liga Italia pada sisa September ini kontra Frosinone, Bologna, dan Napoli.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P