Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang Juventus, Paulo Dybala, bangga karena bisa berada dalam satu tim dengan dua megabintang sepak bola, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Paulo Dybala merupakan rekan Lionel Messi di tim nasional Argentina.
Selain itu, Dybala juga bisa bermain bersama Cristiano Ronaldo di Juventus.
Dybala pun bersyukur bisa mendapat kesempatan emas ini sekaligus.
"Saya satu-satunya di dunia yang bisa bermain dan belajar langsung dengan Messi dan Ronaldo," ujar Dybala seperti dilansir BolaSport.com dari Corriere della Sera.
(Baca Juga: Pep Guardiola Anggap Media Sosial Jadi Biang Kisruh Pelatih dan Pemain)
Kesempatan emas tersebut datang setelah Ronaldo memutuskan hijrah ke Juventus pada awal musim ini.
Begitu bergabung, Dybala mengaku kaget dengan etos kerja Ronaldo.
"Ronaldo berlatih secara intens dan begitu lapar akan kesuksesan," ujar Dybala.
(Baca Juga: Paul Pogba Akan Dikorbankan Zinedine Zidane jika Jadi Melatih Manchester United)
"Kehadiran Ronaldo memang membuat para pemain lain tak lagi memiliki banyak kesempatan untuk tampil, tetapi kepentingan tim tetap yang utama," kata Dybala menambahkan.
Dybala memang sempat terkena dampak minim bermain usai Ronaldo datang.
(Baca Juga: Sedang Bermusuhan, Paul Pogba Tetap Jadi Andalan Jose Mourinho)
Ia hanya sempat bermain penuh sekali dalam empat laga awal Juventus di Liga Italia.
Namun kini Dybala sudah mulai mendapat kesempatan tampil reguler bersama Juventus lagi.