Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang sayap asal Spanyol, Suso, sukses menjadi bagian penting di skuat AC Milan, meski mengalami perjalanan karier tak cemerlang saat berseragam Liverpool.
Pemain depan AC Milan, Gonzalo Higuain, mengaku takjub dengan permainan atraktif sang rekan setim, Jesus Joaquin Fernandez Saez de la Torre, alias Suso.
Bahkan, Higuain menyatakan telah mengagumi bakat Suso sebelum membela AC Milan pada musim ini.
"Saya telah melihat Suso ketika saya bermain di tim lain, ia sangat fantastis," ujar Higuain kepada Sky Italia, dilansir BolaSport.com dari laman Calciomercato.
Komentar positif Higuain didasarkan terhadap kontribusi sang winger asal Spanyol dalam laga Liga Italia kontra Chievo yang berujung kemenangan 3-1 Rossoneri, Minggu (7/10/2018).
(Baca Juga: Gonzalo Higuain Bisa Jadi Jawaban atas Dahaga Striker Tajam AC Milan)
Pemain berkaki kidal 24 tahun itu membikin tiga assist untuk gol I Diavolo lesakan Higuain (27', 34') dan Giacomo Bonaventura pada menit ke-56.
Penampilan apiknya di laga Serie A itu membuat Whoscored mengganjarnya sebagai man of the match, setelah meraih rating tertinggi dengan nilai 9,1.
Gonzalo Higuain pun berterima kasih kepada Suso yang membantunya menciptakan dua gol.