Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah Telak dari Atalanta, Inter Milan Mengaku Hilang Fokus

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 12 November 2018 | 02:57 WIB
Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti. (TWITTER.COM/INTER_EN)

Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti, mengatakan bahwa kekalahan timnya disebabkan karena Mauro Icardi dkk kehilangan fokus bermain.

Ya, Inter di luar dugaan mengalami kekalahan cukup telak 1-4 saat menyambangi markas Atalanta di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Minggu (11/11/2018).

Empat gol kemenangan Atalanta masing-masing diciptakan Hans Hateboer pada menit ke-8, Gianluca Mancini (62'), Berat Djimsiti (88'), dan Alejandro Gomez (90'+4).

Satu-satunya gol yang mampu ditorehkan Inter Milan lahir dari eksekusi tendangan penalti Mauro Icardi (47').

"Sayangnya, kami tampak tidak mampu mempertahankan konsentrasi dalam waktu lama. Itu berarti kami memberikan lawan celah ekstra karena fokus kami berangsur-angsur hilang," kata Spalletti seperti dilansir BolaSport.com dari Football Italia.

Baca Juga: 

"Kami terlalu menganggap remeh dan saat melawan tim dengan determinasi dan terorganisir baik, semuanya menjadi lebih sulit," ucapnya.

Kekalahan ini berarti mengakhiri tujuh kemenangan beruntun I Nerazzurri di Liga Italia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on