Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kabar kepindahan striker Neymar Junior dari FC Barcelona ke Paris Saint-Germain (PSG) masih saja terus berhembus. Beberapa media internasional percaya bahwa transfer pemain berusia 25 tahun ini akan terjadi, sedangkan sebagian lagi tidak.
Daripada bingung melihat rumor yang beredar, lebih baik kita berandai-andai jika transfer Neymar Junior yang bernilai 222 juta euro (sekitar Rp 3,4 triliun) itu benar-benar bisa diselesaikan Paris Saint-Germain (PSG).
Jika dihubung-hubungkan dengan rumor-rumor transfer lainnya yang sedang beredar, kepindahan Neymar ini dipercaya bisa berefek domino yang cukup panjang.
Bergabungnya Neymar ke PSG ini juga bisa menjadi pemicu perpindahan pemain besar besar lainnya di sisa bursa transfer musim panas 2017. Berikut dampak-dampak yang dipercaya bisa terjadi:
Dengan pemasukan dana sebesar 222 juta euro yang didapat Barcelona setelah menjual Neymar, mereka bisa leluasa mencari pengganti.
Saat ini, pemain yang menjadi incaran utama Blaugrana adalah gelandang Liverpool, Philippe Coutinho.
Sebelumnya, Liverpool dikabarkan telah menolak tawaran dari Barcelona sebesar 75 juta pounds (sekitar Rp 1,3 triliun).
Dengan dana melimpah dari transfer Neymar, Blaugrana bisa menaikkan tawaran untuk membuat Liverpool tergiur dan setuju melepas Coutinho.