Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Neymar, Dulu Dipuja Kini Dicerca

By Pradipta Indra Kumara - Rabu, 2 Agustus 2017 | 23:58 WIB
Reaksi striker FC Barcelona, Neymar, dalam laga Liga Spanyol kontra Villarreal di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 6 Mei 2017. (LLUIS GENE/AFP)

Neymar yang belakangan ramai menjadi pembicaraan telah kembali ke Barcelona setelah mendarat di bandara El Prat pada Senin (31/7/2017) malam.

Neymar dikabarkan kembali ke Barcelona untuk kembali bergabung bersama teman setimnya.

Namun kunjungan Neymar pada Rabu (2/8/2017) berlangsung sangat singkat.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, pada saat yang sama Neymar dilaporkan telah diizinkan untuk pergi ke Paris.

Neymar juga mengatakan kepada rekan-rekannya di Barcelona bahwa ia akan pergi.

Belakangan, Neymar memang kerap dirumorkan akan segera bergabung dengan Paris Saint-Germain.

Meski kepindahannya belum resmi, namun hal yang sudah pasti adalah Neymar memang berkeinginan untuk hijrah dari Barcelona.


Reaksi stiker Barcelona, Neymar, saat tampil melawan Juventus dalam laga International Champions Cup di Stadion MetLife, East Rutherford, New Jersey, AS, pada 22 Juli 2017.(JEWEL SAMAD/AFP)

Isu kepindahan Neymar dikabarkan mempengaruhi popularitas Neymar di mata para penggemar.

Pemain asal Brasil tersebut dikabarkan menjadi pemain yang tidak ingin dilihat lagi oleh para fan Barcelona.

Beberapa poster yang ditemukan di Camp Nou mengatakan bahwa Neymar adalah seorang pengkhianat.

kepergian Neymar juga dibandingan dengan Luis Figo saat pindah ke Real Madrid.

Meskipun Neymar belum resmi pindah ke Parist Saint-Germain, dikhawatirkan para penggemar sudah tidak ingin melihat mantan pemain Santos tersebut.

Selain para penggemar, pihak klub juga dikabarkan kesal dengan Neymar, karena tidak ada kepastian dari dirinya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P