Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Casemiro, Gelandang Bertahan yang Doyan Menyerang, Berikut Statistiknya

By Pradipta Indra Kumara - Senin, 21 Agustus 2017 | 18:54 WIB
Gelandang Real Madrid, Casemiro, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Deportivo La Coruna dalam laga Liga Spanyol di Stadion Municipal de Riazor, La Coruna, pada 20 Agustus 2017. (MIGUEL RIOPA/AFP)

Real Madrid memulai pertandingan pertama Liga Spanyol musim 2017-2018 dengan kemenangan.

Real Madrid mampu menang 3-0 saat bertandang ke Riazor kandang Deportivo La Coruna, Minggu (20/8/2017).

Gol-gol Real Madrid dicetak oleh Gareth Bale pada menit ke-20, Casemiro menit ke-27 dan Toni Kroos (62').

Gelandang asal Brasil, Casemiro menjadi sorotan usai pertandingan tersebut.

Tak hanya mampu bertahan dengan baik, Casemiro juga mampu membantu serangan Real Madrid.

Dilansir BolaSport.com dari Squawka, statistik permainan Casemiro cukup mengagumkan.


Gelandang Real Madrid, Casemiro, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Deportivo La Coruna dalam laga Liga Spanyol di Stadion Municipal de Riazor, La Coruna, pada 20 Agustus 2017.(MIGUEL RIOPA/AFP)

Casemiro tercatat mampu memotong umpan lawan sebanyak 3 kali.

Pemain asal Brasil tersebut memenangi semua 3 duel udara yang ia hadapi.

Casemiro melakukan total 50 umpan dalam pertandingan melawan Deportivo La Coruna.

Total 45 umpan sukes ia lakukan dengan rata-rata jarak umpan sejauh 17 meter.

Selain 1 gol yang ia cetak, Casemiro juga mencatatkan 1 umpan kunci.

Dari 10 pertandingan terakhir Casemiro mencetak 4 gol untuk Real Madrid.

Tampaknya Real Madrid tak perlu risau untuk urusan menyerang maupun bertahan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P