Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Barcelona dilaporkan telah mencapai kesepakatan dengan Borussia Dortmund perihal transfer Ousmane Dembele.
BeinSports memberitakan bahwa Barca dan Dortmund telah mencapai kata sepakat dengan biaya transfer 150 juta euro untuk Dembele.
Total biaya tersebut terdiri atas 120 juta euro tunai dan 30 juta euro sebagai tambahan.
Proses transfer sendiri kabarnya akan selesai beberapa hari ke depan.
(BACA JUGA: Bantu Liverpool Bekuk Hoffenheim, Roberto Firmino Jadi Penguasa Anfield)
Barcelona menginginkan Dembele sebagai pengganti Neymar yang hengkang ke Paris Saint-Germain.
Jika transfer tersebut selesai, maka Dembele akan menjadi rekrutan keempat La Blaugrana setelah Gerard Deulofeu, Nelson Semedo, dan Paulinho.
Selama dua minggu terakhir, Dembele telah berlatih secara terpisah dari skuat utama Dortmund.
(BACA JUGA: Lorenzo Insigne Lebih Baik ketimbang Philippe Coutinho!)
Hal itu merupakan buntut dari tindakan indisipliner Dembele, yang mangkir dari latihan.