Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Asal Uruguay Ungguli Lionel Messi dalam Daftar Pencetak Gol Terbanyak Liga Spanyol Saat ini

By Putra Rusdi Kurniawan - Minggu, 27 Agustus 2017 | 06:30 WIB
Kapten FC Barcelona, Lionel Messi, berjalan dengan kepala tertunduk di laga kontra Real Betis di pertandingan pertama Liga Spanyol musim 2017-2018 di Camp Nou, Minggu (20/8/2017) waktu setempat. (JOSEP LAGO/AFP)

Pekan kedua Liga Spanyol sudah melangsungkan enam pertandingan sampai Minggu dini hari (27/8/2017) Waktu Indonesia Barat. Lalu siapakah yang menduduki daftar pencetak gol terbanyak Liga Spanyol.  

Dalam pekan kedua ini Lionel Messi berhasil mencetak dua gol kemenangan Barcelona atas Deportivo Alaves yang membuat dirinya membuat rekor sebagai orang pertama yang mampu mencetak 350 gol di Liga Spanyol.

Namun dua gol Messi tidak mampu membuat dirinya berada di possi pertama daftar pencetak gol terbanyak Liga Spanyol.

Adalah Maxi Gomez penyerang Celta Vigo asal Uruguay ini berhasil mencetak 3 gol dalam dua pekan awal Liga Spanyol.

Dalam dua pekan pertama timnya Celta Vigo memang mengalami dua kekalahan namun Gomez berhasil mencetak seluru gol Celta Vigo di dua pertandingan yang membuat dirinya berada di puncak daftar pencetak gol.

Di posisi kedua mengintai cukup banyak pemain selain Messi yang baru saja mencetak dua gol bagi Barcelona.

Ada nama dua pemain Real Sociedad, Juanmi dan Willian Jose yang sama-sama mencetak dua gol.

Sementara Cristian Stuani yang menduduki peringkat pertama pencetak gol karena telah mencetak dua gol di pekan pertama gagal mengulangi pencapaianny ketika timnya menang 1-0 atas Malaga.