Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

'Semua Orang di Atletico Madrid Berharap Diego Costa Kembali, tetapi...'

By Taufan Bara Mukti - Senin, 28 Agustus 2017 | 18:37 WIB
Reaksi Diego Costa dalam partai Liga Inggris antara Chelsea lawan Middlesbrough di Stadion Stamford Bridge, London, 8 Mei 2017. (ADRIAN DENNIS / AFP)

Gelandang Atletico Madrid, Koke, berharap agar klubnya bisa memulangkan Diego Costa dari Chelsea.

Diego Costa dipastikan tak masuk rencana Manajer Antonio Conte untuk musim 2017-2018.

Pemicunya adalah relasi buruk antara Costa dan Conte sejak musim lalu.

Akibatnya, Costa harus terbuang dari Chelsea dengan media pesan singkat yang dikirimkan oleh Conte.

Pemain asal Spanyol itu pun mengungkapkan ketertarikan untuk kembali ke mantan klubnya, Atletico Madrid.


Penyerang Atletico Madrid, Diego Costa, bereaksi pada sebuah sesi latihan Atletico Madrid jelang final Liga Champions 2014.(FRANCK FIFE/AFP)

Pemain-pemain Atletico pun menyambut kabar tersebut dengan gembira.

Salah satu respons positif datang dari Koke.

"Semua orang di sini ingin Diego Costa kembali, tetapi situasinya sangat rumit," kata Koke seperti dilansir BolaSport.com dari Football Espana.

Atletico Madrid tengah terkena embargo transfer hingga Januari 2017.

Baca juga: Ousmane Dembele dan 9 Pemain Termahal Sepanjang Sejarah Barcelona

Karena itulah, proses kembalinya Diego Costa ke Atletico tak bisa segera terlaksana.

"Jika datang, ia akan sangat membantu kami karena telah mengetahui seluk-beluk tim ini," tutur pemain berusia 25 tahun itu.

Atletico sudah mendapatkan pemain sayap Sevilla, Vitolo, namun belum dapat didaftarkan ke dalam tim karena hukuman tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P