Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Torino Tak Bisa Berbuat Banyak Jika Chelsea Rela Bayar Klausul Pelepasan Pemain Kuncinya

By Taufan Bara Mukti - Senin, 28 Agustus 2017 | 19:44 WIB
Penyerang Torino, Andrea Belotti, merayakan gol dengan selebrasi khas nya yaitu dengan meletakan lima jari di dahi sambil menyerupai bentuk (MARCO BERTORELLO/AFP)

Pelatih Chelsea, Antonio Conte, dikabarkan sedang mengamati permainan striker Torino Andrea Belotti.

Chelsea tertarik mendatangkan Andrea Belotti untuk mengisi posisi striker sekaligus menjadi kompetitor Alvaro Morata.

Pemain berusia 23 tahun itu mampu mencuri perhatian Antonio Conte setelah menjadi pencetak gol terbanyak ketiga (26 gol) di bawah Edin Dzeko (29) dan Dries Mertens (28).

Dengan usia yang masih muda, Belotti diramalkan memiliki prospek cerah pada masa depan.


Striker Torino, Andrea Belotti, mengungguli bek Juventus, Stephan Lichsteiner, dalam duel udara saat kedua tim bertemu di Olimpico Turin, Minggu (11/12/2016). (MARCO BERTORELLO/AFP)

Conte tertarik merekrut Belotti ke dalam skuatnya mengingat performa terbaik Morata yang tak kunjung muncul.

Menanggapi ketertarikan Chelsea, Torino tak dapat berbuat banyak.

"Apa yang kami katakan tak ada gunanya karena semua keputusan ada di tangan Belotti," kata direktur olahraga Torino, Gianluca Petrachi.

(Baca Juga: Cetak Gol Penting Bagi Chelsea, Fabregas Diminta Terus Belajar)

Kendati demikian, tawaran kepada sang pemain dirasa masih sangat jauh dari harapan Il Toro.

Belotti punya klausul pelepasan senilai 100 juta euro di kontraknya.

Jika Chelsea bersedia menebus harga itu, pihak klub tak dapat berbuat apa-apa kecuali merelakan sang pemain andalan pindah ke Stamford Bridge.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P