Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lionel Messi Tak Tergantikan dalam 15 Laga Terakhir, Dasar Alien!

By Putra Rusdi Kurniawan - Kamis, 12 Oktober 2017 | 07:14 WIB
Kapten Argentina, Lionel Messi, merayakan keberhasilan menaklukkan Ekuador dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan di Quito, Ekuador, pada 10 Oktober 2017. (JUAN RUIZ/AFP)

Lionel Messi berhasil menjadi pemain dengan menit bermain terbanyak sejauh ini di antara pemain yang bermain di Liga Spanyol.

Pemain asal Argentina ini memulai musim ini tanpa sekalipun diganti atau selalu bermain tiap pekannya.

Lionel Messi sepanjang musim ini bermain di dua laga Piala Super, tujuh laga Liga Spanyol, dua laga Liga Champions dan empat laga Kualifikasi Piala Dunia.

(Baca Juga: VIDEO - Kocak tapi Tragis, Sudah di Depan Gawang Kosong Pemain Ini Gagal Cetak Gol)

Dilansir BolaSport.com dari Marca,dalam total 15 pertandingan yang telah dilakoni Messi, pemain 30 tahun ini selalu bermain selama 90 menit.

Dirinya saat ini menjadi pemain di Liga Spanyol dengan menit bermain paling banyak yaitu dengan 1.350 menit.

Pemain lain yang paling mendekati torehan Messi adalah Dani Carvajal.

Namun sepertinya bek sayap Real Madrid ini akan kehilangan menit bermain dalam beberapa pekan ke depan karena masalah kesehatan.

Messi sendiri sepertinya akan kembali bermain penuh akhir pekan ini ketika Barcelona bertandang ke Atletico Madrid.

Dalam pertandingan kontra Atletico Madrid, Messi sepertinya masih akan tak tergantikan mengingat peran dirinya yang sangat penting bagi Barcelona.

(Baca Juga : 5 Negara Debutan yang Mampu Tampil Mengejutkan di Piala Dunia, Akankah Islandia dan Panama Menyusul? 

Bersama Barcelona, musim ini Lionel Messi telah mencetak 11 gol dan berhasil mengantarkan tim asal Catalunya tersebut di puncak klasemen Liga Spanyol dengan poin sempurna 21.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P