Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Murcia Vs Barcelona - El Barca Tanpa 7 Pemain Inti

By Selasa, 24 Oktober 2017 | 15:39 WIB
Aksi kiper Barcelona, Jasper Cillessen, saat tampil di ajang International Champions Cup 2017 yang digelar di the FedExField, in Landover, Maryland, AS, 26 Juli 2017. (BRENDAN SMIALOWSKI/AFP)

Barcelona, juara bertahan Copa del Rey, akan bertandang ke Nueva Condomina, markas klub Divisi Tiga Spanyol, Real Murcia, Rabu (25/10/2017) dini hari WIB. 

Penulis: Dian Savitri

Pada laga itu, pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, tidak akan membawa tujuh pemain utama.

Mereka adalah Marc-Andre ter Stegen, Sergio Busquets, Andres Iniesta, Luis Suarez, Lionel Messi, Paulinho, dan Samuel Umtiti.

Tujuh pemain itu mendapat izin untuk tidak berlatih pada Senin, dua hari setelah melawan Malaga.

Mereka diberi istirahat dan baru akan kembali ke klub pada Rabu.

(Baca Juga: Unggah Foto Liburan di Singapura, Netizen Sibuk Nilai Gaya Andik Vermansah)

Valverde memanggil tujuh pemain muda dari Barcelona B untuk ikut berlatih bersama tim inti pada 22 Oktober lalu.

Mereka adalah Jose Arnaiz (sayap kiri), Carles Alena (gelandang), Marc Cucurella (bek kiri), Oriol Busquets (gelandang bertahan; tidak ada hubungan dengan Sergio Busquets), Vitinho (gelandang serang), Carles Perez (sayap kanan), dan Adria Ortola (kiper).

Menurut situs Sport, beberapa dari mereka kemungkinan akan masuk dalam tim starter untuk menghadapi Murcia.

Terakhir kali Barcelona menghadapi klub yang kini dilatih oleh Jose Maria Salmeron itu adalah pada 17 Mei 2008 di kandang Murcia. Barcelona menang 5-3.

Ketika itu, Murcia masih berada di La Liga, namun mengalami degradasi pada akhir musim dan belum bisa kembali ke Primera Liga.

Saat ini, Murcia ada di Segunda B, setara dengan Divisi Tiga.

(Baca Juga: Kejuaraan Dunia Junior 2017 Usai, PBSI akan Lakukan Evaluasi)

Meski akan diperkuat oleh hanya sedikit pemain inti, agaknya Barcelona tetap bisa menang pada leg I babak 32 besar ini.

PRAKIRAAN FORMASI

REAL MURCIA (4-2-3-1): Ribas (K); Orfila, Ortiz, Mateos, Fornies (B); Ortiz, Sanchez (GB); Jara, Llorente, Zorrilla (G); Chamoro (P).

BARCELONA (4-3-3): 13-Cillessen (K); 19-Digne, 3-Pique, 14-Mascherano, 2-Semedo (B); 4-Rakitic, 6-D. Suarez, 21-Gomes (G); 16-Deulofeu, 17-Alcacer, Carles Perez (P).

PREDIKSI BOLA 45-55

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P