Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Catalunya Merdeka, FC Barcelona Pilih Bungkam

By Scholastica Novena M.P.K - Sabtu, 28 Oktober 2017 | 13:21 WIB
Tribune Stadion Camp Nou yang kosong pada partai Liga Spanyol antara FC Barcelona lawan Las Palmas, 1 Oktober 2017. Duel ini digelar tertutup karena alasan keamanan seiring berlangsungnya Referendum Catalunya. (JOSE JORDAN / AFP)

Catalunya telah mendeklarasikan kemerdekaan mereka dari Spanyol pada Jumat (27/10/2017) waktu setempat.

Pemerintah Catalunya mengadakan pemungutan suara untuk menentukan kemerdekaan mereka.

Hasilnya, sekitar 70 persen penduduk setuju untuk memisahkan diri dari Spanyol.

Deklarasi kemerdekaan Catalunya tersebut pun mengundang respons dari berbagai pihak, termasuk di bidang olahraga.

(Baca Juga: Manchester United vs Tottenham Hotspur - 2 Calon Pengganti Harry Kane)

Namun, klub yang paling terkenal di Catalunya, yakni FC Barcelona, enggan mengeluarkan pernyataan mereka terkait kemerdekaan tersebut.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, klub yang menaungi Lionel Messi dkk memilih bersikap netral atas situasi tersebut.


Ekspresi pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, dalam partai Liga Spanyol kontra Eibar di Camp Nou, Barcelona, 19 September 2017.(PAU BARRENA / AFP)

Mengingat betapa sensitif dan resminya situasi di Catalunya, Barcelona memilih bermain aman.

Seperti diungkapkan pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, dalam konferensi pers pralaga kontra Bilbao bahwa siapa pun yang memberi pernyataan terkait Catalunya, hendaknya mengatasnamakan opini pribadi, bukan kelompok.

"Tugas saya hanya memastikan tim menang dan saya yakin para politisi sedang mencoba melaksanakan pekerjaan mereka dengan cara terbaik juga," ujar Valverde.

(Baca Juga: Harry Kane Absen, Pelatih Tottenham Hotspur: Saya Tidak Bodoh!)

Sikap yang diambil Barcelona tersebut diduga untuk menghindarkan klub dan para pemainnya dari hujatan-hujatan.

Belajar dari pengalaman, bek Barca Gerard Pique sempat dihujat fan Spanyol karena mengeluarkan pernyataan yang diduga mendukung referendum Catalunya.

Meski sudah benar-benar merdeka, mungkin pihak Barcelona masih mengantisipasi terulangnya tragedi Pique.

 

Mau nonton Arsenal vs Manchester United langsung di London??! Yuk ikutan Lazada #MenujuLondon! . Tunjukkan rasa cinta kamu untuk tim bola kesayanganmu dan dapatkan kesempatan nonton langsung Arsenal vs Manchester United langsung di London lho!! . Caranya gampang banget! 1. Upload foto/video kamu yang menunjukkan rasa cinta kamu untuk tim bola kesayanganmu di Instagram. Tunjukkan kalau kamu adalah fans sepak bola tergila. 2. Ceritakan dalam caption, antusiasme tentang tim bola kesayangan kamu dan alasan mengapa kamulah yang harus dipilih menjadi pemenang dengan #MenujuLondon. 3. Tag, follow dan mention @lazada_id dan pakai #MenujuLondon ya! Jangan lupa juga tag 3 teman kamu untuk ikutan ya! 4. Set akun kamu ke publik supaya tim kami bisa melihat post yang kamu buat. 5. Periode kompetisi: 18 - 28 Oktober 2017 6. 2 orang dengan caption dan foto/video paling menarik akan diterbangkan ke London. 7. Akan ada hadiah hiburan untuk 5 orang yang beruntung berupa 5 jersey Persija ekslusif bertanda tangan pemain Persija. 8. Keputusan juri mutlak dan tidak dapat diganggu-gugat. 9. Kamu bisa upload foto/video sebanyak-banyaknya ya! 10. Untuk syarat & ketentuan lebih lanjut silahkan cek > https://lzd.co/MenujuLDN . Semoga beruntung ya, Bolasporters! #LazadaID #MenujuLondon #Football #Arsenal #ManchesterUnited #UnitedIndonesia #MUFC #reddevils #unitedarmy #arsenalfc

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P