Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelum Cristiano Ronaldo menyabet berbagai gelar di Real Madrid, Los Blancos pernah memiliki Raul Gonzalez.
Beragam gelar pernah diraih oleh pemain berjuluk Pangeran Madrid itu.
Setelah kedatangan Cristiano Ronaldo, Raul Gonzalez pindah ke Schalke 04.
Dilansir BolaSport.com dari Squawka, tepat di tanggal ini 29 Oktober 1994, Raul melakukan laga debut untuk Real Madrid.
Selama membela Real Madrid, Raul telah bermain sebanyak 741 laga.
(Baca juga: Rhian Brewster, Gabungan Kylian Mbappe dan Marcus Rashford)
A post shared by Squawka Football (@squawkafootball) on
Mantan pemilik nomor punggung 7 di Real Madrid itu mengoleksi 323 gol bersama Los Blancos.
Tak hanya itu, Raul juga telah mengoleksi 6 gelar Liga Spanyol dan 4 gelar Piala Super Spanyol.
Di tingkat kompetisi antar klub Eropa, Raul telah memenangi Liga Champions sebanyak 3 kali.
Raul juga memenangi sekali Piala Super Eropa dan 2 gelar Piala Interkontinental.
Bersama timnas Spanyol Raul telah tampil dalam 103 pertandingan.
Total 44 gol diseumbangkan pria yang menutup karier sepak bola di New York Cosmos itu.
Meski tidak pensiun di Madrid, Raul adalah salah satu pesepak bola terbaik milik Real Madrid.