Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Raksasa Spanyol, Real Madrid, mulai goyah baik di liga domestik maupun di kompetisi Eropa pada musim 2017-2018.
Tim beralias Los Blancos tersebut tertinggal delapan dari Barcelona yang berada di puncak klasemen sementara Liga Spanyol musim ini.
Madrid juga gagal meraih kemenangan pada laga melawan Tottenham Hotspur di Liga Champions, Kamis (2/11/2017).
Laga melawan Tottenham Hotspur hanya berselang empat hari usai Madrid menuai kekalahan 1-2 dari Girona di Liga Spanyol.
Kebijakan transfer Real Madrid di musim ini dianggap menjadi salah satu penyebab performa menurun mereka di awal musim ini.
(Baca Juga: Dikritik Mandul, Cristiano Ronaldo: Semua Rekor Gol Saya Ada di Google)
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, memiliki pandangan sendiri terkait hal tersebut.
"Pepe, Alvaro Morata, dan James Rodriguez membuat kami lebih kuat musim lalu," ujar Ronaldo seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
Madrid melepas Morata ke Chelsea dan James ke Bayern Muenchen usai kedua pemain tersebut lebih sering menjadi penghuni bangku cadangan di Los Blancos.
Sedangkan Pepe memilih untuk melanjutkan karier ke klub Liga Turki, Besiktas, usai kontraknya dengan Madrid habis.