Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mantan pemain Barcelona dan Real Madrid, Ronaldo, mengungkap alasan terkait kepindahan Neymar.
Menurut Ronaldo, manajemen Barcelona memegang penting dalam kepindahan Neymar.
Permasalahan Neymar didasari rasa kurang puas sang pemain terhadap kontraknya di Barcelona.
Manajemen Barcelona dinilai tidak memperhatikan detil-detil klausul dalam kontrak Neymar hingga membuat sang pemain memutuskan untuk pindah ke Paris Saint-Germain (PSG).
Ternyata, hal serupa juga dialami oleh Ronaldo.
"Kepindahan Neymar sama seperti yang saya lakukan."
"Meskipun saya tak mengetahui detil negosiasinya, tapi ada masalah dengan manajemen Barcelona. Hal itu juga yang menjadi alasan saya untuk pindah," ucap Ronaldo seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
(Baca Juga: 8 Tahun Bermain di Real Madrid, Ternyata Cristiano Ronaldo Masih Jadi Pemegang Rekor di Manchester United)
Tak hanya Neymar dan Ronaldo, kompatriot mereka di timnas Brasil Dani Alves pun merasakan hal yang sama.
Dani Alves mengungkapkan bahwa dirinya tak diperlakukan secara terhormat di Barcelona.
Neymar pun akhirnya menyusul Alves ke PSG dan menjadi pemain termahal dunia.
PSG menebus Neymar dari Barcelona dengan mahar 222 juta euro pada bursa transfer musim panas lalu.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on