Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Luis Suarez Melemah, Pelatih Barcelona Sampaikan Wejangan Penting

By Scholastica Novena M.P.K - Sabtu, 4 November 2017 | 18:35 WIB
Penyerang Barcelona, Luis Suarez, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Girona FC dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2017-2018 di Stadion Montilivi, Girona, Italia, pada 23 September 2017. (JOSEP LAGO/AFP)

Striker andalan FC Barcelona, Luis Suarez, musim ini tengah mengalami penurunan performa.

Hingga musim lalu, Suarez telah mencetak 124 gol sejak bergabung dengan Barcelona dari Liverpool pada 2014.

Namun musim ini, dalam 13 pertandingan Suarez hanya mampu mencetak tiga gol.

Dari empat laga terakhir Barcelona, Suarez pun sama sekali tidak mencetak gol.

(Baca juga: Selain Paul Pogba, Siapa Sohib Romelu Lukaku di Manchester United?)

Bagi Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, kegagalan Suarez dalam mencetak gol bisa disebabkan karena ia memang tak memiliki peluang.

"Ketika kesuksesan bergantung pada bola yang terletak 10 sentimeter lebih ke kanan, pertanyaannya yakni apakah Suarez memiliki peluang atau tidak," ujar Valverde seperti dikutip BolaSport.com dari Daily Star.

Mempertimbangkan keadaan Suarez sekarang, Barcelona meminta sang striker beristirahat dulu dari laga persahabatan kontra Polandia dan Austria pada pekan depan.


Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, merayakan gol bersama Luis Suarez dalam laga leg pertama Piala Super Spanyol kontra Real Madrid di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 13 Agustus 2017.(LLUIS GENE/AFP)

Namun dengan keputusan tersebut, bukan berarti Valverde ingin menyingkirkan Suarez.

"Satu hal yang saya minta darinya, yakni terus berusaha dan tidak menyerah," lanjut Valverde.

Valverde meyakini bahwa pemain asal Uruguay tersebut akan gigih berusaha mendapatkan penampilan apiknya kembali.

"Dia kuat, agresif, dan selalu punya peluang untuk mencetak gol," pungkas pelatih berusia 53 tahun itu menegaskan.

Menurut Valverde, tantangan Suarez kini adalah untuk berlatih dan bermain dengan lebih tekun.

(Baca juga: Neymar Bakal Gantikan Cristiano Ronaldo di Real Madrid)

Beberapa sumber menyebutkan bahwa menurunnya performa Suarez musim ini akibat ia belum beradaptasi dengan posisi barunya.

Dengan kepindahan Neymar, maka Lionel Messi sekarang lebih fokus bermain di tengah sementara Suarez mendapat imbasnya yakni harus bermain lebih meluas.

Posisi tersebut pula yang diduga menyebabkan Suarez kurang mendapat asupan bola umpan seperti sebelumnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P