Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Striker Real Madrid asal Prancis, Karim Benzema, mengungkapkan sosok yang menurutnya setara dengan mega bintang milik FC Barcelona, Lionel Messi.
Menariknya, Karim Benzema tidak memilih rekan setimnya, Cristiano Ronaldo, yang sering dianggap sebagai pesaing abadi Lionel Messi.
Benzema justru menunjuk kompatriotnya yang kini berseragam Paris Saint-Germain, Hatem Ben Arfa.
"Ben Arfa memiliki talenta selevel dengan Messi," kata Benzema seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.
"Saya tidak bercanda," ucap Benzema.
(Baca Juga: VIDEO - Pemuda Ini Jadi Pemain U-21 Prancis dengan Hat-trick Terkilat!)
Ben Arfa sempat meraih penghargaan Young Player of the Year Liga Prancis pada musim 2007-2008.
Kala itu, dia membukukan enam gol dan empat assist dari 30 pertandingan untuk Olympique Lyon.
Genuinely the best goal i've ever seen us concede, Ben Arfa back in the day was one of the best attacking mids in the league, if not the best. #bwfc #nufc pic.twitter.com/PvKBLneW9V
— nathan (@nathanbwfc_) November 11, 2017
Peran Ben Arfa juga memuluskan Lyon menjadi juara Ligue 1 pada akhir musim.
(Baca Juga: VIDEO - Gianluigi Buffon Tepuk Tangan dengan Keras Saat Lagu Kebangsaan Swedia Diputar)
Namun, karier pesepak bola berusia 30 tahun ini meredup hingga akhirnya pindah ke OGC Nice pada 1 Juli 2015.
Bersama Nice, Ben Arfa seperti hidup kembali.
Dia sanggup menceploskan 17 gol dan enam assist dalam 34 pertandingan di Liga Prancis.
(Baca Juga: Striker Berbobot 102 Kilogram Ini Duduki Takhta Raja Sundulan pada 4 Kasta Teratas Liga Inggris!)
Ketajaman Ben Arfa membuat PSG kepincut untuk merekrutnya pada 1 Juli 2016.
Akan tetapi, dia malah melempem.
Last time Ben Arfa played for Claude Pule
— (@1Flavs) October 27, 2017
pic.twitter.com/jFjCf9dHo7
"Saya merasa sedih melihat sitausi yang Ben Arfa hadapi di PSG," ujar Benzema.
(Baca Juga: Tak Diduga! Pemain Paling Sering Dilanggar di Liga Inggris Berasal dari Klub Semenjana)
Dengan balutan kostum PSG, Ben Arfa cuma bisa menggelontorkan empat gol dan tujuh assist dalam 32 penampilan di semua kompetisi.
Terasa semakin miris karena Ben Arfa belum sekalipun diturunkan pelatih Unai Emery pada musim ini.