Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Barcelona akan bertandang ke markas Leganes pada laga lanjutan Liga Spanyol, Sabtu (18/11/2017) Pukul 22.15 WIB.
Tim asuhan Ernesto Valverde masih belum tergoyahkan di posisi puncak klasemen sementara Liga Spanyol musim 2017-2018.
Barcelona berhasil meraih 23 poin, unggul empat poin dari Valencia yang menduduki peringkat kedua.
Tak hanya itu, Barcelona belum sekalipun menelan kekalahan dengan 10 hasil kemenangan dan satu hasil imbang dari 11 pertandingan yang telah mereka lakoni.
(Baca Juga: Dijual Tanpa Korting, Gelandang Barcelona Masih Sepi Peminat)
Klub berjuluk La Blaugrana tersebut bukannya tanpa masalah.
Barcelona baru saja kehilangan salah satu andalan mereka di jantung pertahanan, Javier Mascherano.
Mascherano menderita cedera otot paha dan harus absen selama empat pekan.
(Baca Juga: 4 'Tiang Listrik' Liga Inggris Musim 2017-2018, Tinggi Badan Pemain Ini di Atas Rata-rata)
Hal ini membuat Valverde kini hanya bisa mengandalkan Gerard Pique dan Samuel Umtiti di jantung pertahanan.
Barcelona sebenarnya masih memiliki Thomas Vermaelen, namun sang bek tengah sudah sangat jarang dimainkan lagi oleh Valverde.
Laga melawan Leganes pun akan menjadi ujian pertama Barcelona di tengah masalah pelik ini.
Susunan pemain Leganes vs Barcelona:
1-Ivan Cuellar
20-Joseba Zaldua
19-Ezequiel Munoz
22-Dimitris Siovas
14-Raul Garcia
21-Ruben Perez
17-Javier Eraso
10-Nabil El Zhar
8-Gabriel
11-Alexander Szymanowski
12-Claudio Beauvue
Pelatih: Asier Garitano
1-Marc-Andre Ter Stegen
2-Nelson Semedo
3-Gerard Pique
23-Samuel Umtiti
18-Jordi Alba
5-Sergio Busquets
8-Andres Iniesta
4-Ivan Rakitic
10-Lionel Messi
9-Luis Suarez
17-Paco Alcacer
Pelatih: Ernesto Valverde
Berikut link live streaming laga Leganes vs Barcelona yang akan memulai sepak mula pada Sabtu, 18 November 2017 Pukul 22.15 WIB:
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on