Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditawar Manchester United Rp 1,2 Triliun, Gelandang Valencia : Kebodohan!

By Aditya Fahmi Nurwahid - Sabtu, 18 November 2017 | 04:13 WIB
Gelandang Valencia, Carlos Soler (kiri), berduel dengan pemain Real Sociedad, Alvaro Odriozola, dalam pertandingan La Liga 2017-2018 di Stadion Anoeta, San Sebastian, Spanyol, pada 24 September 2017. (ANDER GILLENEA / AFP)

Butuhkan sayap kreatif, Jose Mourinho dikabarkan berniat datangkan Carlos Soler ke Manchester United pada bursa transfer musim dingin, Januari 2017.

Gelandang sayap klub Spanyol, Valencia, tersebut jadi pilihan utama setelah Mourinho gagal datangkan Ivan Perisic dari Inter Milan.

Carlos Soler bukanlah gelandang sembarangan baik di level klub maupun di level tim nasional.

Soler memang menjadi salah satu pemain dalam skuat Timnas U-21 Spanyol di Piala Dunia U-21 2017 India dan berhasil cetak satu gol dari empat kesempatannya tampil.

Sedangkan di klub, pemain berusia 20 tahun ini masuk dalam skema permainan pelatih Marcellino Garcia.

(Baca Juga: 4 'Tiang Listrik' Liga Inggris Musim 2017-2018, Tinggi Badan Pemain Ini di Atas Rata-rata)

Lima kali starter dan enam kali dimasukkan sebagai pemain pengganti, Soler buktikan diri dengan cetak satu gol dan torehkan empat assist.

Dipinang klub besar, Soler nampaknya tak menunjukkan ketertarikan untuk keluar dari Stadion Mestalla.

"Anda (wartawan) sudah mengetahuinya. Saya fokus pada Valencia," ujar Carlos Soler dikutip BolaSport.com dari Metro.

"Mengenai hal-hal itu (tawaran dari Manchester United), saya tidak tahu apa-apa."