Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lionel Messi mengakui dampak besar dari kepindahan Neymar ke Paris Saint-Germain musim ini.
Pesepak bola asal Brasil tersebut hijrah ke PSG pada bursa transfer musim panas tahun ini dengan memecahkan rekor termahal dunia sebesar 222 juta euro.
Barcelona sudah mendapatkan penggantinya dalam diri Ousmane Dembele.
Namun, sang pemain saat ini masih cedera dan belum dapat kembali memperkuat Barcelona.
Messi pun mengakui bahwa kepergian Neymar membuat peta kekuatan Barcelona per lini mengalami perubahan besar.
(Baca Juga: Lionel Messi Rela Berdosa Demi Satu Makanan Ini)
"Kepergian Neymar membuat kami harus melakukan perubahan besar terhadap gaya permainan kami," kata Messi seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
"Kami kehilangan potensi besar di lini serang, namun juga membuat kami memperhatikan lini pertahanan," ujar pesepak bola asal Argentina tersebut.
Menurut Messi, Barcelona kini diberkahi oleh gelandang-gelandang hebat yang menguatkan lini tengah mereka.
Hal tersebut membuat Barcelona memiliki peta permainan yang lebih teratur.