Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ambisi FC Barcelona untuk menjauhi kejaran Valencia gagal terwujud setelah hanya meraih hasil imbang 1-1 pada pekan ke-13 La Liga Spanyol di Stadion Mestalla, Minggu (26/11/2017) atau Senin diri hari WIB.
Pada sepanjang pertandingan, Barcelona sangat mendominasi jalannya laga dengan memiliki 69 persen penguasaan bola.
Barcelona juga tampak superior dalam hal peluang dengan melepaskan 12 tembakan yang delapan di antaranya tepat sasaran.
Sedangkan Valencia hanya mampu menciptakan delapan peluang dengan satu tembakan yang mengarah ke sasaran tembak.
Sejak menit pertama pertandingan, Barcelona berhasil mengepung pertahanan Valencia.
Sedangkan sang tuan rumah yang lebih banyak berada di bawah tekanan, hanya mampu sesekali menekan serangan melalui skema serangan balik.
(Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - 4 Pemain Liga 2 Digaet Tim Besar, Bali United Lepas Bomber Andalan)
Pada babak pertama, sekitar lima peluang emas barhasil diceptakan Barcelona melalui Paulinho (menit ke-4), Ivan Rakitic (10'), Lionel Messi (30'), Andres Iniesta (39') dan Luis Saurez 41').
Namun, peluang-peluang tersebut masih gagal menjadi gol.
Khusus untuk peluang Messi pada menit ke-30, bola sebenarnya tepah telah masuk sepenuhnya ke dalam gawang Valencia. Namun, wasit Ignacio Iglesias yang memimpin laga memilih untuk mengabaikannya.