Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi El Clasico, Sergio Busquets Tak Dimainkan Saat Barcelona Lawan Deportivo La Coruna?

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Minggu, 17 Desember 2017 | 14:41 WIB
Pelatih Barcelona, Luis Enrique (kanan), memberikan instruksi kepada Sergio Busquets (tengah) dan Neymar Jr. dalam partai La Liga kontra Malaga di Stadion Camp Nou, 19 November 2016. (LLUIS GENE / AFP)

Barcelona akan menjamu Deportivo La Coruna pada laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Senin (18/12/2017) dini hari pukul 02.45 WIB.

Ini akan menjadi laga terakhir Barcelona sebelum melakoni laga berat pekan depan.

Barcelona akan melawat ke markas Real Madrid pada laga bertajuk El Clasico pekan depan, Sabtu (23/12/2017).

Namun jelang laga penting itu, Barcelona punya kekhawatiran terhadap Sergio Busquets.

(Baca juga: Si Jago Kandang di Liga Inggris Itu Bernama Leroy Sane)

Busquets kini kurang satu kartu kuning untuk mendapat larangan bertanding.

Jika Busquets diturunkan pada laga melawan Deportivo dan mendapat kartu kuning, maka andalan timnas Spanyol itu tak akan bisa bermain di El Clasico.

Barca kemungkinan bisa saja mengistirahatkan Busquets lawan Deportivo namun hal tersebut akan mengurangi kekuatan lini tengah tim asuhan Ernesto Valverde.

Apalagi wasit yang akan memimpin laga Barcelona lawan Deportivo terkenal "galak" terhadap Busquets.

Mateu Lahoz sudah memberikan Busquets 11 kartu kuning dari 23 laga dimana ia menjadi wasit pertandingan Barcelona.

Jika sudah begini, Barca perlu berpikir dua kali untuk menurunkan Busquets.

(Baca juga: Tak Hanya Lini Depan, Lini Belakang Manchester City Juga Patut Dipuji)

Meski begitu, Busquets bukan pemain ceroboh yang bisa mendapat kartu kuning yang tak perlu.

Buktinya selama 295 laga di Liga Spanyol sepanjang kariernya, Busquets belum pernah menerima kartu merah dari wasit.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P