Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini yang Terjadi pada Lionel Messi Pasca Gagal Eksekusi Penalti

By Scholastica Novena M.P.K - Selasa, 19 Desember 2017 | 17:07 WIB
Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi (kanan), berduel dengan bek Deportivo La Coruna, Fabian Schaer, dalam laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 17 Desember 2017. (JAVIER SORIANO/AFP)

Barcelona mengalahkan Deportivo La Coruna dengan skor 4-0 pada laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Senin (18/12/2017) dini hari WIB.

Luis Suarez dan Paulinho mencetak masing-masing dua gol.

Sementara itu, Lionel Messi hanya mampu mencetak satu assist untuk gol pembuka Barcelona.

Messi gagal mengeksekusi penalti pada menit ke-70.

(Baca juga: Tak Yakin Dapatkan Alexis Sanchez, Pep Guardiola Incar Eks Pemain Gagal Manchester United)

Dilansir BolaSport.com dari Twitter, kegagalan Messi tersebut langsung mendapat respons ramai dari para fan Barcelona maupun Real Madrid.

Para fan Real Madrid tentu menghujat kegagalan Messi dalam mengeksekusi penalti.

"Lionel Messi melatih penalti gagalnya untuk bersiap menghadapi Chelsea dengan linglung," tulis Hit Maker.

Ada pula fan Real Madrid yang mendukung gaya selebrasi kiper Deportivo setelah menghalau bola tendangan Messi.

Sebaliknya,  fan Barcelona serempak memberi tanggapan yang sama atas kegagalan penalti Messi.

"Tuhan ingin Messi mencetak rekor di Bernabeu. Tuhan membenci Madrid, itu alami," tulis fan Barcelona bernama Josip.

(Baca juga: Jika Luke Shaw Pergi, Jose Mourinho Akan Boyong Buruh Tani ke Old Trafford pada Januari)

Pendukung Barcelona pun satu pemikiran dengan pernyataan akun di atas.

Mereka membela dan meyakini, Messi mampu memecahkan rekor Gerd Mueller dalam laga kontra Real Madrid di Santiago Bernabeu.

Sebelumnya, Messi baru menyamai rekor gol Mueller dalam satu klub, yaitu 525 lesakan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P