Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada malam hari tepatnya pukul dua dini hari, September 2012, sempat terjadi kekacauan di pusat latihan klub Spanyol, Athletic Bilbao.
Seorang pria yang berada dalam pengaruh alkohol memanjat pagar pusat latihan Athletic Bilbao di daerah Lezama, 10 kilometer ke timur dari Kota Bilbao.
Pria itu kemudian langsung masuk ke ruang ganti pemain utama Bilbao dan langsung menjarah loker seorang pemain untuk mencari barang berharga.
Pria misterius itu dihentikan oleh pihak keamanan, yang kemudian sempat berkelahi satu sama lain.
Betapa terkejutnya sang petugas sekuriti ketika mengetahui bahwa pria yang sedang dihajarnya adalah bintang klub tersebut, Javi Martinez.
(Baca juga: Saran Ryan Giggs, Manchester United Harusnya Tak Jual 3 Pemain Ini)
Saat itu berita tersebut langsung heboh di media Spanyol dan dunia.
Martinez saat itu adalah salah satu pemain timnas Spanyol dan beberapa hari sebelumnya baru saja resmi dibeli raksasa Jerman, Bayern Muenchen.
Orang-orang kemudian bertanya, mengapa Martinez yang baru saja pindah ke Bayern mabuk dan masuk secara paksa ke markas latihan Bilbao?
Kini setelah lima tahun berlalu, sang pelaku akhirnya menceritakan sendiri kisahnya tersebut, dan kisah yang tersebar di media ternyata berbeda jauh dengan kenyataannya.