Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Karier Thomas Vermaelen di FC Barcelona memang tak penuh gemerlap keberhasilan. Namun, bukan berarti ia tak bisa bersinar ketika dibutuhkan.
FC Barcelona akhir-akhir ini sedang mengalami krisis di lini pertahanan.
Pilihan utama di jantung pertahanan, Samuel Umtiti, harus absen karena cedera.
Begitu juga Javier Mascherano yang belum fit benar untuk menggalang lini pertahanan bersama Gerard Pique.
Pelatih Ernesto Valverde mau tak mau harus memainkan Thomas Vermaelen sebagi opsi di pos bek tengah.
(Baca juga: Umur adalah Musuh Sesungguhnya dari Kehebatan Barcelona)
Vermaelen sangat jarang bermain bagi Barcelona. Bahkan, sejak kedatangannya pada 2014, ia hanya pernah bermain 16 kali di Liga Spanyol.
Ia sempat dipinjamkan ke AS Roma musim lalu dan sepertinya akan dijual pada musim panas lalu. Tetapi, hal tersebut urung terlaksana.
Setelah terjadi krisis lini belakang, Thomas Vermaelen mulai bermain bagi Barcelona akhir November lalu.
Rupanya, Thomas Vermaelen membawa keberuntungan tersendiri bagi FC Barcelona.