Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kylian Mbappe Akui Sudah Berbicara dengan Pihak Real Madrid

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Rabu, 27 Desember 2017 | 17:30 WIB
Striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Caen dalam laga Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, Paris, pada 20 Desember 2017. (FRANCK FIFE/AFP)

Musim panas lalu, Kylian Mbappe menjadi properti panas di pasar transfer setelah diberitakan akan dibeli raksasa Spanyol, Real Madrid.

Musim lalu Kylian Mbappe tampil luar biasa, membawa AS Monaco juara Liga Prancis dan menggapai semifinal Liga Champions.

Setelah rumor terus berkembang, Mbappe justru pindah ke tim Prancis lain, Paris Saint-Germain (PSG) bukan ke Real Madrid.

Meski tak jadi pindah ke Madrid, kini Mbappe mengakui bahwa ia memang sudah berbicara dengan pihak Los Blancos.

(Baca juga: Antonio Conte: Jika Berperang, Saya Selalu Ingin Bawa Arturo Vidal!)

"Benar bahwa kami telah berbicara," ujar Mbappe seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Tapi saya pikir sekarang hal itu sudah jadi masa lalu antara saya dengan Real Madrid," kata pemain timnas Prancis tersebut.

Mbappe mengakui, ia kini sudah tak memikirkan kemungkinan bagaimana kariernya jika saat itu memilih Madrid.

Pemain yang mengidolai Cristiano Ronaldo di Madrid itu tak kecewa karena tak jadi bermain bersama dengan sang megabintang.

(Baca juga: Soal Gol, Chelsea Lebih Beraroma Spanyol dari Semua Tim di Liga Top Eropa)

Mbappe pindah ke PSG dengan status pinjaman selama semusim dengan keharusan untuk membeli di akhir musim.

Musim ini Mbappe sudah mencetak delapan gol dan delapan assist dari 15 laga Liga Prancis.

 

[GESER KE KIRI] Barcelona berhasil menang telak atas Real Madrid di laga El Clasico jilid pertama Liga Spanyol musim 2017-2018 pada Sabtu (23/12/2017). Tiga gol Barcelona tak mampu dibalas oleh Real Madrid di hadapan publik Santiago Bernabeu. Ketiga gol Barcelona dicetak pada momen produktif tim, babak kedua, melalui Luis Suarez (menit ke-54), Lionel Messi (64'-pen), dan Aleix Vidal (90+3'). Tak hanya itu, catatan mentereng juga ditorehkan Lionel Messi meski hanya cetak satu gol dan satu assist. Messi berhasil pecahkan lima rekor sekaligus dalam pertandingan yang membuat Barcelona makin kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol. Bagaimana menurut kalian? #messi #leo #leomessi #lionelmessi #barcelona #fcbarcelona #blaugrana #elbarca #elclasico #laliga #spanyol

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P