Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Barcelona bakal melakukan penjualan besar pada Januari 2018 untuk mengumpulkan uang guna membiayai kedatangan Philippe Coutinho dan Antoine Griezmann.
Sementara ini pemain yang dipastikan akan hengkang adalah Javier Mascherano.
Pemain asal Argentina tersebut kabarnya akan bergabung dengan klub China.
Kepergian Mascherano akan membuka lubang bagi Barcelona, maka dari itu mereka segera mencari pengganti.
Awalnya Barcelona berniat untuk meminjam bek Chelsea, David Luiz, sebagai pengganti sementara sebelum menemukan pemain yang tepat.
(Baca juga: Latihan Jelang Lawan Southampton, David de Gea Tendang 'Cristiano Ronaldo')
Pemain asal Brasil tersebut tidak diikutkan dalam laga kekalahan Chelsea dari AS Roma.
Situasi tersebutlah yang menyebabkan adanya spekulasi bahwa Luiz akan hengkang.
Namun dilansir BolaSport.com dari Express, klub asuhan Ernesto Valverde tersebut membatalkan ketertarikan mereka pada Luiz.
(Baca juga: Ajukan Nominal Klausul Pelepasan, Cristiano Ronaldo Serius Akan Pergi?)
Barcelona akan melanjutkan perburuan pada Yerry Mina pada Januari 2018 dari Palmeras.
Pembatalan tersebut diduga akibat cedera yang masih diderita Luiz.
Dengan terhentinya minat dari Barcelona, maka masa depan Luiz di Chelsea kembali tidak jelas.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on