Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Berita terkait transfer pemain dengan status sedikit kejutan datang dari Eropa. Kali ini, salah satu pemain yang sering cetak gol di Liga Spanyol 2017-2018 resmi gabung klub China.
Ya, pemain depan asal Republik Demokratik Kongo yang merupakan striker Villareal, Cedric Bakambu memilih terbang ke Asia.
Dia pindah ke klub Liga Super China untuk bergabung dengan Beijing Guoan.
Menurut pelatihnya di Spanyol, Javi Calleja proses kepindahan pemain berusia 26 tahun tersebut saat ini sudah selesai.
(Baca juga: Dilepas Mitra Kukar, Mohamed Sissoko langsung Dikontrak Atletico)
Sampai Liga Spanyol berjalan sejauh musim ini, Bakambu merupakan pencetak gol terbanyak Villarreal.
Dengan sumbangan sembilan gol, pemain kelahiran Prancis ini menjadi pengisi lima besar pencetak gol terbanyak Liga Spanyol.
”Transfer Bakambu sedang difinalisasi dan bisa selesai dalam hitungan jam," kata Calleja yang mengatakan hal itu dalam sebuah konferensi pers.
(Baca juga: Eks Gelandang Liverpool Berpeluang Jadi Pemain Keempat Mitra Kukar yang Berstatus Alumni Premier League)
”Untuk kepentingan semua pihak, ada klausul buy-out dan sepertinya mereka akan membayarnya,” tutur sang pelatih yang dikutip BolaSport.com dari AfricanFootball.com.