Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Real Madrid harus menelan kekalahan dari Villarreal dengan skor 0-1 di Santiago Bernabeu pada lanjutan Liga Spanyol, Sabtu (13/1/2018).
Real Madrid yang bermain di kandang sendiri memang mampu menguasai jalannya pertandingan.
Dari catatan Whoscored yang dikutip BolaSport.com, El Real unggul penguasaan bola dengan 57,9 persen berbanding 42,1 milik Villarreal.
Tetapi, ada satu catatan buruk yang menjadi persoalan besar di kubu Real Madrid.
Persoalan tersebut adalah ketajaman para penyerang.
Selama 90 menit pertandingan, plus 8 menit tambahan waktu, Los Blancos membuat 28 tembakan.
Namun, hanya tujuh tembakan yang mengarah ke gawang Villarreal yang dijaga Sergio Asenjo.
Ironisnya, dari ketujuh tembakan tersebut tak ada satu pun yang berbuah menjadi gol.
Cristiano Ronaldo menjadi pemain yang mencatatkan jumlah tembakan terbanyak pada pertandingan kontra Villarreal.
Kapten timnas Portugal itu membuat 11 kali tembakan, hanya 4 yang mengarah ke gawang.
(Baca Juga: Hari Minggu, Liverpool Kenalkan Naby Keita sebagai Pemain Baru)
Toni Kroos menjadi yang kedua terbanyak dengan 5 tembakan sepanjang pertandingan.
Satu-satunya tembakan Kroos yang mengarah ke gawang pun masih bisa ditepis oleh Asenjo.
Pasukan Zinedine Zidane memang turun tanpa penyerang utama, Karim Benzema.
Namun, Benzema pun belakangan mendapat kritik karena performanya anjlok dalam beberapa pertandingan terakhir.