Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, tampil buruk di Liga Spanyol musim ini. Terdapat beberapa statistik yang membuat dirinya mungkin layak dicadangkan.
Cristiano Ronaldo telah mencetak 422 gol untuk Real Madrid, 289 di antaranya dia cetak di Liga Spanyol.
Namun, musim ini ketajaman Ronaldo seolah luntur.
Dilansir BolaSport.com dari Goal, pemain beralias CR7 itu hanya mencetak 4 gol di La Liga, angka yang sama dengan posisi Los Blancos di tabel klasemen sementara.
Ronaldo sempat tampil ganas di awal musim ketika El Real menundukkan Barcelona di ajang Piala Super Spanyol.
Pemain asal Portugal itu mencetak satu gol di leg pertama dan membantu Real Madrid menang dengan skor 3-1 di Camp Nou, Agustus lalu.
Akan tetapi, pada pertandingan itu Ronaldo mendapat kartu merah setelah insiden mendorong wasit Ricardo De Burgos.
Kartu merah itu seolah menguapkan keberingasan Ronaldo yang disanksi 5 pertandingan akibat dorongannya itu.
(Baca Juga: Update Ranking FIFA Januari 2018 - Indonesia Merangkak Naik, Semakin Jauh Tinggalkan Malaysia)
Sejauh ini, Ronaldo telah bermain dalam 14 pertandingan di Liga Spanyol, dengan mencatatkan 1.246 menit bermain.
Bermain selama itu, Ronaldo membuat 94 peluang.
Parahnya, hanya sekitar sepertiga dari peluang itu yang mengarah ke gawang lawan (32).
Gol pertama dari total empat gol Ronaldo di Liga Spanyol sejauh ini, dicetak ke gawang Getafe dari jarak dekat.
Namun gol itu terjadi hanya beberapa saat setelah tendangan Ronaldo dari jarak dekat melebar dari gawang Getafe.
Gol kedua Ronaldo dicetak ke gawang Malaga, memanfaatkan bola muntah setelah tendangan penaltinya diselamatkan kiper Roberto Jimenez.
Dua gol lainnya dia cetak ke gawang Sevilla, salah satunya melalui tendangan penalti.
(Baca Juga: Pemain Serbabisa Barcelona Perpanjang Kontrak, Klausul Pelepasannya Meroket 8 Kali Lipat!)
Itu artinya, dia hanya mencetak dua gol yang tidak berasal dari situasi penalti.
Kemerosotan Ronaldo di Liga Spanyol bisa jadi adalah faktor yang membuat tim ibu kota itu terpuruk musim ini.
Menilik catatan di atas, Ronaldo tampaknya tak lagi tak tersentuh di Real Madrid atau mungkin bisa jadi alasan untuk mencadangkan dirinya.