Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bintang FC Barcelona, Luis Suarez hari ini Rabu, (24/1/2018) berulang tahun ke-31.
Luis Suarez lahir di Salto, Uruguay 24 Januari 1987, seperti dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt.
Selama berkarier di dunia sepak bola Luis Suarez telah meraih banyak prestasi.
Luis Suarez mengawal karier bersama klub Uruguay, Nacional.
Klub Eropa yang pertama dibela Luis Suarez adalah Groningen pada tahun 2006.
Luis Suarez kemudian pindah ke Ajax Amsterdam pada tahun 2007.
(Baca Juga: 5 Transfer Pemain Arsenal Paling Menyakitkan, Termasuk Alexis Sanchez)
Tahun 2011, Suarez pindah ke Liverpool, sebelum kemudian dibeli Barcelona pada tahun 2014.
Berikut ini torehan prestasi Luis Suarez, seperti yang dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt dan Sporf.
Bersama Nacional Luis Suarez meraih 1 gelar Liga Uruguay musim 2005-2006.
Bersama Ajax Amsterdam Suarez meraih 1 gelar Liga Belanda dan 1 gelar Piala Belanda.
Bersama Liverpool Suarez meraih 1 gelar Piala Liga.
Sedangkan bersama Barcelona, Suarez meraih 3 Copa Del Rey, 2 Liga Spanyol, 1 Piala Super Spanyol, 1 Liga Champions, 1 Piala Super Eropa, dan 1 Piala Dunia Antarklub.
Sedangkan untuk tingkat timnas, Suarez meraih 1 gelar Copa America bersama Uruguay.
Happy 31st Birthday @LuisSuarez9
Games: 537
Caps: 95
Goals: 4063x Copa D Rey
— SPORF (@Sporf) January 24, 2018
2x La Liga
1x Supercopa
1x Eredivisie
1x KNVB
1x League Cup
1x UCL
1x Super Cup
1x Club WC
1x Copa America pic.twitter.com/DBJYxwGzCQ
Berikut adalah catatan adu cepat mencapai 100 gol di Barcelona, bagaimana menurut BOLAMania?
A post shared by TABLOID BOLA (@tabloid_bola) on