Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kebangkitan Real Madrid Sangat Ditentukan oleh Dua Pemain Ini

By Taufan Bara Mukti - Sabtu, 3 Februari 2018 | 05:13 WIB
Pemain Real Madrid, Gareth Bale (kedua dari kiri), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Deportivo La Coruna dalam laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 21 Januari 2018. (OSCAR DEL POZO/AFP)

(Baca Juga: Manchester United Kalah, Paul Pogba dalam Masalah)

"Saat pertandingan selesai, orang-orang selalu berkata bahwa Ronaldo bisa lebih baik lagi. Padahal menurut saya dia sudah memberikan yang terbaik," tutur dia.

Ronaldo turut menyumbang brace alias dua gol kala Madrid menumbangkan Valencia dengan skor 4-1 di Stadion Mestalla, Selasa (27/1/2018).

Sementara untuk Bale, hanya faktor cederalah yang banyak memengaruhi permainannya.

Sepanjang musim 2017-2018, Bale telah melewatkan 14 pertandingan Madrid di semua ajang.


Winger Real Madrid, Gareth Bale, dalam laga Liga Spanyol kontra Deportivo La Coruna di Santiago Bernabeu, Minggu (21/1/2018)(OSCAR DEL POZO / AFP )

Meski begitu, ia langsung memberikan sumbangsih yang besar ketika kembali dimainkan.

Buktinya, dia juga mencetak brace kala Los Galacticos menggilas Deportivo La Coruna dengan skor 7-1.

"Yang terpenting bagi Bale adalah menunjukkan konsistensi. Dia juga membutuhkan ritme pertandingan," tutur mantan pemain Juventus itu.

(Baca Juga: Gaya Berlari Raheem Sterling yang Unik Ternyata Didapat dari Sosok Ini)

"Jika dia bermain baik, dia akan cepat pulih. Jika dia sedang dalam performa terbaik, dia akan memberi perbedaan bagi kami. Sesederhana itu," kata Zidane.

Selanjutnya, tim ibu kota Spanyol itu akan berjumpa dengan Levante di Estadio Ciudad de Valencia pada lanjutan Liga Spanyol, Minggu (4/2/2018) dini hari WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P